Jeruk keprok (tangerine) merupakan salah satu jenis dari jeruk mandarin yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Dibandingkan dengan jeruk lainnya, jeruk keprok dipercaya memiliki rasa yang lebih manis dan kulitnya mudah dikupas.
rasa jeruknya dan nutrisi tinggi seperti beta-karoten, vitamin, folat, flavonoid, vitamin C, vitamin A, dan potasium, yang secara positif mempengaruhi tubuh.Nutrisi yang terkandung dalam jeruk keprok ini bermanfaat bagi kesehatan manusia.
Berikut 8 manfaat buah jeruk keprok bagi kesehatan antara lain:
1. Menjaga kesehatan kulit
Kandungan vitamin C yang dimiliki jeruk keprok dipercaya dapat menjaga kesehatan kulit. Vitamin C berperan besar untuk membantu tubuh memproduksi kolagen, yakni zat yang membuat kulit terlihat awet muda.
2. Membuat jantung sehat
Dalam sebuah riset terhadap 500 ribu partisipan dewasa membuktikan dengan memakan setengah cangkir buah segar per hari seperti jeruk keprok ini dapat menurunkan risiko penyakit jantung secara signifikan.
3. Mencegah kanker
Berbagai penelitian telah membuktikan bahwa flavonoid, limonoid, hingga coumarin yang ditemukan di dalam buah sitrus dapat mencegah berbagai macam kanker, seperti kanker payudara hingga kanker lambung.
4. Mengurangi peradangan di dalam tubuh
Vitamin C merupakan nutrisi yang serbaguna dan punya banyak manfaat, salah satunya mengurangi peradangan. Jeruk keprok mengandung vitamin C yang mampu mencegah kerusakan sel (stres oksidatif) akibat radikal bebas.
5. Menjaga kesehatan mata
Jeruk keprok dipercaya bisa menjaga kesehatan mata karena kandungan vitamin C dan A-nyJeruk keprok mengandung dua vitamin yang berperan penting untuk menjaga kesehatan mata, yakni vitamin A dan C.
6. Menjaga pencernaan
Tingginya jumlah serat makanan yang terkandung dalambuah jeruk keprok sangat bermanfaat bagi tubuh untuk pencernaan. Ini membantu dalam meningkatkan gerakan usus dan juga membantu dalam mencegah sembelit.
7. Menjajaga tekanan darah
Buah eruk keprok dikemas dengan banyak potasium dan sedikit sodium. Dikenal karena kandungan potasiumnya yang kaya yang membantu menjaga tekanan darah dan membantu memastikan bahwa kelebihan air tidak tertinggal di dalam tubuh.
KONTEN MENARIK TENTANG DUNIA AGRIBISNIS ( KLIK SINI )
BACA JUGA : Budidaya Ikan Wader Sikecil Banyak Gizi ( KLIK SINI )