Manfaat-Hewan-Laut-Bulu-Babi

Kebanyakan orang berpikir bahwa tidak ada manfaat bulu babi lantaran memiliki duri yang tajam dan mengandung racun. Padahal, walaupun penampakannya seram, faktanya bulu babi memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan. Tidak percaya apa saja manfaat bulu babi untuk kesehatan? Simak penjelasan selengkapnya dalam artikel berikut ini.

  • Kandungan nutrisi bulu babi

Bulu babi adalah hewan tanpa tulang belakang (avertebrata) yang dikelompokkan oleh para ahli dalam filum echinodermata (echinos = landak; derma = kulit). Hewan yang kerap dikenal sebagai landak laut ini banyak ditemukan di perairan Indonesia. Setidaknya terdapat sekitar 84 spesies bulu babi di perairan Indonesia dari total 800 spesies yang ada di seluruh dunia. Tubuh bulu babi berbentuk setengah bulat dan dilindungi oleh suatu struktur berupa cangkang dan duri-duri tajam yang bervariasi. Tak ayal bila bulu babi bisa dibilang merupakan salah satu hewan laut yang menakutkan lantaran duri-duri tajam di sekeliling tubuhnya yang mengandung racun. Ada manfaat bulu babi untuk kesehatan yang tidak diduga Bulu babi memiliki duri tajam yang mengandung racun Kendati demikian, bulu babi ternyata dapat dikonsumsi dan memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh. Ya, di dalam cangkang bulu babi terdapat beberapa organ termasuk organ reproduksi berupa gonad yang bisa dikonsumsi.

Mencermati kandungan nutrisi bulu babi yang tampak menjanjikan tersebut, tak heran bila ada berbagai manfaat bulu babi untuk kesehatan yang tak terduga.

  • Manfaat bulu babi untuk kesehatan

Setelah mengetahui kandungan nutrisi bulu babi, kini saatnya Anda mencermati manfaat bulu babi untuk kesehatan. Apa saja manfaat bulu babi untuk kesehatan?

1. Sebagai sumber protein hewani

Salah satu manfaat bulu babi untuk kesehatan adalah sebagai sumber protein hewani. Setiap 30 gram daging bulu babi, mengandung 3.2 gram protein yang kandungan nutrisinya lebih banyak daripada telur. Fungsi protein adalah membentuk otot-otot tubuh. Selain itu, protein dapat memberi efek kenyang lebih lama sehingga baik bagi Anda yang sedang menjalani diet untuk menurunkan berat badan.

2. Menurunkan berat badan

Bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan, mengonsumsi bulu babi bisa menjadi pilihan makanan yang bisa disantap. Bulu babi memiliki 34 kalori per 30 gram. Kandungan nutrisi bulu babi yang rendah kalori ini dapat menguntungkan Anda untuk menurunkan berat badan. Sebab, bulu babi bisa menjadi pengganti makanan yang memiliki kalori lebih tinggi.

3. Kaya akan vitamin C

Salah satu kandungan nutrisi yang ditawarkan dalam bulu babi adalah vitamin C. Fungsi vitamin C antara lain meningkatkan sistem imunitas tubuh dan merangsang kerja otak.

Jadi, jika Anda bosan dengan buah-buahan yang mengandung banyak vitamin C, seperti jeruk, mangga, atau jambu biji, tak ada salahnya menjadikan bulu babi sebagai alternatif santapan Anda guna mencoba hal baru yang tentu memiliki keuntungan bagi tubuh.

4. Meningkatkan sistem imun tubuh

Manfaat bulu babi untuk kesehatan yang tak disangka-sangka adalah meningkatkan sistem imun tubuh. Selain vitamin C, cara meningkatkan daya tahan tubuh juga berasal dari vitamin A. Nah, bulu babi juga mengandung vitamin A yang berlimpah. Maka dari itu, manfaat bulu babi sangat berkhasiat bagi tubuh berkat beta-karoten alami dari vitamin A yang berguna bagi sistem imun tubuh.

5. Menurunkan kadar kolesterol

Bagi Anda yang memiliki kadar kolesterol tinggi, mengonsumsi bulu babi bisa menjadi cara menurunkan kadar kolesterol yang alami. Menurut laporan ilmiah yang dipublikasikan dalam Jurnal Ilmu-ilmu Perairan dan Perikanan Indonesia, manfaat bulu babi ini ditawarkan berkat kandungan asam lemak omega-3 yang berkhasiat untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

  • Bagaimana cara mengolah bulu babi?

Bulu babi yang segar akan memberikan manfaat paling besar. Hewan laut ini biasanya dijual hidup-hidup sehingga kita masih bisa melihat duri-durinya menggeliat di air.

Mayoritas orang mungkin bingung atau bahkan khawatir apakah bulu babi bisa dimakan atau tidak. Jawabannya tentu saja bisa. Tetapi, dengan catatan Anda mengetahui cara mengolah bulu babi dengan benar sehingga manfaat bulu babi bisa didapat dengan maksimal.

Bulu babi adalah makhluk laut simetris segi lima berisi lima gonad berwarna kuning-oranye yang membentang di dinding bagian dalamnya.

Bentuk gonad menyerupai lidah manusia tetapi berukuran kecil. Anda dapat melihat gonad ketika bulu babi sudah berhasil dibuka.

Jika Anda takut menyentuh duri-durinya, gunakan sarung tangan saat membersihkannya. Lalu, gunakan gunting khusus makanan untuk membuka landak laut yang berukuran kecil. Apabila landak laut berukuran besar, potong salah satu ujungnya.

Kemudian, gunakan sendok untuk mengambil gonad secara perlahan dari tepi cangkang. Apabila sudah berhasil mengeluarkan daging bulu babi dari cangkangnya, jangan mengonsumsinya secara langsung.

Hal yang perlu Anda lakukan selanjutnya adalah mencuci daging bulu babi terlebih dahulu dan merendamnya dengan air garam.

Jika tidak ingin langsung menyantapnya, Anda bisa menyimpannya pada jangka waktu lama asalkan diletakkan di wadah tertutup dalam keadaan beku.

KONTEN MENARIK TENTANG DUNIA PERTANIAN, PERIKANAN, PERKEBUNAN (KLIK SINI)

BACA JUGA DISINI : Cara Ternak Ulat Jerman Untuk Pemula (KLIK SINI)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *